Brilio.net - Model jadi salah satu profesi yang cukup hits dan banyak diminati di dunia hiburan. Gak sedikit selebriti yang awalnya dikenal lewat dunia modeling, mulai dari jadi model iklan sampai wara-wiri di sampul majalah.
Setelah berhasil jadi model majalah yang populer, biasanya mereka lanjut coba peruntungan di catwalk alias jadi model di acara fashion show. Nah, hal ini juga dijalani sama salah satu model legendaris Indonesia yang mulai karier lewat ajang model sampul majalah di tahun 1996.
BACA JUGA :
Tenar usai jadi bintang sabun 90-an, intip 11 potret lawas Nadya Hutagalung yang kini vakum dari TV
Kariernya makin melejit dan namanya jadi dikenal luas di industri hiburan Tanah Air. Dia bahkan sempat membintangi beberapa film layar lebar yang populer. Tapi, belakangan ini, sosok model ini justru lagi sibuk dengan profesi lain yang cukup unik, yaitu jadi aktivis satwa dan fokus pada pelestarian hewan.
Penampilannya saat ini pun sukses bikin pangling. Penasaran kan seperti apa potret dulu dan kininya? Yuk, intip 11 potretnya yang dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (21/7).
1. Sosok model catwalk yang hits di era 90-an tersebut adalah Davina Veronica.
BACA JUGA :
Cewek jadi model busana ini kini eksis jadi aktris langganan peran ibu, intip 9 potret lawasnya
foto: Instagram/@jualmajalahjadul;@davinaveronica
2. Parasnya kerap wara-wiri di sejumlah majalah hits tahun 90-an seperti GADIS, Hai, hingga majalah Mode.
foto: Instagram/@happymemories85;@davinaveronica
3. Bakatnya di dunia modeling mengantarkannya menjadi seorang model peragaan busana atau peragawati.
foto: Instagram/@happymemories85;@davinaveronica
4. Davina pernah melakukan sesi foto di Tembok Besar Tiongkok pada 1998 dan menampilkan busana rancangan Biyan dan Sebastian A Gunawan untuk publikasi Metro Department Store edisi Desember 1998.
foto: Instagram/@happymemories85;@davinaveronica
5. Ia juga pernah menjadi finalis ajang Guess International Model Search di Bangkok pada 2003.
foto: Instagram/@davinaveronica
6. Nggak hanya menggeluti dunia modeling, rupanya diam-diam Davina memiliki kepedulian terhadap satwa.
foto: Instagram/@jualmajalahjadul;@davinaveronica
7. Ia pun memutuskan untuk mendirikan tempat penampungan atau shelter dan organisasi kesejahteraan hewan bernama Natha Satwa Nusantara.
foto: Instagram/@happymemories85;@davinaveronica
8. Tak berhenti di situ, Davina juga bergabung dengan World Wide Fund for Nature (WWF) sebagai salah satu supporter.
foto: Instagram/@agoesmagz90;@davinaveronica
9. Model cantik berusia 44 tahun ini aktif dan terjun langsung menanggapi berbagai permasalahan lingkungan dan satwa liar.
foto: Instagram/@davinaveronica
10. Ia bersama WWF Indonesia meninjau area konservasi di Pulau Jawa, Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, hingga Papua.
foto: Instagram/@davinaveronica
11. Jangkauannya sebagai pegiat lingkungan pun kian meluas. Davina diketahui aktif dalam berbagai kegiatan bersama organisasi Borneo Orangutan Survival Foundation (BOSF).
foto: Instagram/@davinaveronica
FAQ All About Davina Veronica
Q: Siapa sih Davina Veronica?
A: Davina Veronica adalah model, aktris, dan aktivis asal Indonesia yang mulai terjun ke dunia hiburan sejak tahun 1994. Dia juga dikenal sebagai kakak dari pemeran Stefanie Hariadi.
Q: Bagaimana awal karier Davina di dunia modeling?
A: Davina memulai karier modelingnya saat usia 16 tahun dengan memenangkan ajang “Wajah Sehat & Bersih” pada tahun 1994. Setelah itu, wajahnya sering muncul di sampul majalah dan dia juga sempat jadi finalis di kompetisi model tingkat internasional, seperti Guess International Model Search di Bangkok pada 2003.
Q: Selain modeling, apa lagi yang ditekuni Davina?
A: Selain model, Davina juga merambah dunia akting. Dia membintangi sejumlah film layar lebar seperti Lovely Luna, Belenggu, dan Lawang Sewu. Selain itu, ia juga sering jadi model video klip untuk band dan musisi ternama Indonesia.
Q: Kenapa Davina juga dikenal sebagai aktivis?
A: Sejak 2010-an, Davina aktif di dunia aktivisme lingkungan dan kesejahteraan hewan. Dia bergabung dengan WWF Indonesia dan mendirikan Garda Satwa Indonesia, organisasi yang fokus melindungi hewan peliharaan dan satwa liar.
Q: Ada kontroversi apa yang sempat melibatkan Davina Veronica?
A: Davina sempat menjadi sorotan publik setelah menyuarakan kritik soal rencana pembangunan kebun binatang milik selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Ia menilai pembangunan kebun binatang baru kurang bijak dibandingkan memperbaiki kondisi kebun binatang yang sudah ada di Indonesia.
Q: Bagaimana dengan kehidupan pribadi Davina?
A: Ia lahir pada 20 Oktober 1978 di Jakarta dan awalnya memeluk agama Kristen, tapi kemudian memutuskan masuk Islam pada tahun 2003. Selain aktif di dunia hiburan dan aktivisme, Davina juga dikenal sebagai sosok yang sangat menyayangi hewan, terutama anjing.
Q: Apa yang membuat Davina tampak awet muda dan tetap aktif?
A: Selain karier modeling dan akting di masa lalu, Davina rutin menjalani gaya hidup sehat dan fokus pada kegiatan sosial yang membuatnya tetap energik dan bersemangat sampai sekarang.