Masih ingat bocah di Cinta Fitri? 10 Fotonya kini makin memesona
  1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
21 Januari 2019 19:05

Masih ingat bocah di Cinta Fitri? 10 Fotonya kini makin memesona

Dulunya dikenal dengan Chilla Irawan. Vindiasari Putri

Brilio.net - Sinetron Cinta Fitri berhasil merebut hati penonton Indonesia. Sinetron yang diproduksi oleh MD Entertainment ini tayang perdana pada 2007. Sinetron ini telah memiliki setidaknya tujuh season sepanjang penanyangannya.

Sederet seleb menjadi pemain dari Cinta Fitri di antaranya Shireen Sungkar, Teuku Wisnu, Adly Fairuz, Donita, hingga Dinda Kanyadewi. Selain pemeran dewasa, ada pula akting dari anak-anak yang cukup membekas di antaranya Anbo Ontocheno hingga Ashira Zamita.

Masih ingat peran Dinda Kanyadewi di sinetron Cinta Fitri? Dinda memerankan karakter bernama Mischa. Dalam sinetron tersebut Mischa digambarkan sebagai karakter antagonis. Ngobrolin Mischa, jangan lupakan pula sosok anak kecil bernama Nadin yang jadi anak Mischa.

Seiring berjalannya waktu tepatnya 10 tahun berlalu, sosok anak Mischa dalam Cinta Fitri kini telah beranjak dewasa. Pemeran Nadin adalah aktris bernama Ashira Zamita. Ia merupakan cewek kelahiran 2002 yang sejak kecil telah terjun ke dunia hiburan.

Bukan hanya akting Ashira yang memukau, kemampuan bernyanyinya nggak kalah mumpuni. Sejak kecil, Ashira dikenal sebagai penyanyi cilik dengan nama panggung Chilla Irawan.






SHARE NOW
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags