Reunian usai viral 15 tahun lalu, 9 potret Sinta dan Jojo Keong Racun dipuji bak ABG di usia 34 tahun
  1. Home
  2. »
  3. Selebritis
23 September 2025 12:10

Reunian usai viral 15 tahun lalu, 9 potret Sinta dan Jojo Keong Racun dipuji bak ABG di usia 34 tahun

Siapa yang kangen dengan dua sosok viral ini? Khansa Nabilah
foto: Instagram/@sisisinta

Brilio.net - Nama Sinta dan Jojo pernah jadi fenomena besar pada awal 2010-an lewat video lipsync "Keong Racun" yang viral di Facebook hingga televisi nasional. Aksi mereka saat itu dianggap ikonik karena tampil sederhana namun menghibur. Seiring waktu, keduanya pun sempat jarang terlihat bersama di layar publik.

Setelah 15 tahun berlalu, duo sahabat ini kembali membuat heboh warganet. Mereka muncul lagi lewat unggahan video di media sosial. Kemunculan ini memunculkan nostalgia bagi generasi yang tumbuh di era keviralan mereka.

BACA JUGA :
9 Momen eks Cherrybelle rayakan anniversary ke-14 tanpa Sarwendah, meriah bak mini konser


Perubahan penampilan pun jadi sorotan. Sinta dan Jojo kini sudah menginjak usia kepala tiga dan sama-sama berumah tangga. Meski begitu, keduanya dipuji masih terlihat seperti remaja.

Berikut brilio.net himpun 9 potret reuni Sinta dan Jojo Keong Racun dipuji bak ABG di usia 34 tahun dari Instagram @sisisinta pada Selasa (23/9).

1. Sinta dan Jojo dulu dikenal lewat video lipsync "Keong Racun" yang pertama kali beredar di Facebook pada 2010. Aksi polos mereka kala itu sukses membawa keduanya jadi bintang dadakan di media sosial.

BACA JUGA :
9 Momen reuni pemain 'Di sini Ada Setan' usai 21 tahun berlalu, bikin generasi 90-an nostalgia

Sinta dan Jojo Keong Racun reunian lagi
© 2025 Instagram/@sisisinta

2. Video lipsync tersebut bahkan sampai ditayangkan di televisi nasional. Ketenaran yang mereka raih berlangsung begitu cepat dan membuat publik familiar dengan nama Sinta dan Jojo.

Sinta dan Jojo Keong Racun reunian lagi
© 2025 Instagram/@sisisinta

3. Setelah sekian lama, mereka kembali membuat konten bareng. Kali ini mereka membagikan momen lipsync lagi di media sosial, seakan mengulang memori lama yang sempat viral.

Sinta dan Jojo Keong Racun reunian lagi
© 2025 Instagram/@sisisinta

4. Kegiatan bareng itu tidak berhenti di satu video saja. Sinta dan Jojo juga membagikan momen-momen mereka menghabiskan waktu bersama.

Sinta dan Jojo Keong Racun reunian lagi
© 2025 Instagram/@sisisinta

5. Banyak pengguna media sosial menyebut keduanya sebagai "sesepuh TikToker". Julukan itu muncul karena mereka sudah lebih dulu viral sebelum platform TikTok populer seperti sekarang.

Sinta dan Jojo Keong Racun reunian lagi
© 2025 Instagram/@sisisinta

6. Perubahan penampilan juga jadi bahasan hangat. Meski usia sudah 34 tahun, keduanya dipuji masih terlihat segar layaknya anak muda.

Sinta dan Jojo Keong Racun reunian lagi
© 2025 Instagram/@sisisinta

7. Persahabatan panjang mereka semakin dikagumi. Meski waktu berlalu, keduanya tetap dekat dan saling mendukung satu sama lain.

Sinta dan Jojo Keong Racun reunian lagi
© 2025 Instagram/@sisisinta

8. Sinta sempat menetap di Prancis setelah menikah dengan sang kekasih. Hal itu membuat kebersamaan mereka dengan Jojo sempat terpisah oleh jarak dan waktu.

Sinta dan Jojo Keong Racun reunian lagi
© 2025 Instagram/@sisisinta

9. Dari unggahan Instagramnya, kini Sinta tampak sudah kembali menetap di Indonesia. Hal ini membuat momen kebersamaan mereka lebih sering terlihat dan disambut antusias oleh warganet.

Sinta dan Jojo Keong Racun reunian lagi
© 2025 Instagram/@sisisinta

SHARE NOW
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags