Brilio.net - FTL Universe 2025 yang digelar pada 13 September di Multi Purpose Hall, Agora Mall benar-benar pecah! Suasananya seru, penuh energi, dan pastinya sehat. Madurasa hadir bukan sekadar sponsor utama, tapi juga jadi highlight di tengah acara.

Sejak pagi, vibe acara sudah terasa. Dimulai dengan sesi Bodypump, lanjut LesMills Pilates, sampai Bodycombat Universe yang bikin peserta keringetan habis-habisan. Sore harinya makin rame dengan Zumba Universe Experience bareng presenter kece kayak Izzy, Denada, Sulis, sampai Zee. Malamnya ditutup dengan energi maksimal lewat Bodyjam dan Bodycombat. Semua rangkaian itu bikin FTL Universe 2025 benar-benar jadi ajang olahraga sekaligus hiburan.

Booth Madurasa pun selalu ramai. Ada yang penasaran nyobain permainan Catch the Stick, ada yang sibuk foto-foto di photobooth, sampai yang nggak bisa nolak segarnya Honey Water. Aktivitas di sana bikin vibe acara makin hidup.

100% Madu Murni ketemu Jahe Merah dan Lemon Segar

Madurasa Madurasa

foto: Madurasa

Dari semua keseruan itu, yang paling bikin perhatian jatuh ke Madurasa Jahe Merah Lemon. Kombinasi ekstrak jahe merah, lemon segar, dan 100% madu murni dalam satu kemasan praktis ternyata langsung nyambung dengan tema hidup sehat. Hangatnya pas, segarnya dapet, dan enak diminum kapan aja.

“Kami percaya bahwa gaya hidup sehat harus dimulai dari kebiasaan sederhana, salah satunya dengan mengonsumsi bahan alami yang sudah dipercaya sejak lama," ungkap Felicia Stefanie, Sr. GM Marketing Health & Wellness Business Unit Combiphar.

Sejak 1984, Madurasa sudah jadi bagian dari keluarga Indonesia dengan produk yang selalu mengutamakan kualitas. Setelah resmi bergabung dengan Combiphar pada 2019, lini produknya makin luas dengan berbagai inovasi yang relevan untuk konsumen modern.

Dengan pesan “Pas Angetnya, 100% Alami”, Madurasa Jahe Merah Lemon berhasil nunjukin kalau madu dalam kemasan bisa lebih dari sekadar minuman semata. Rasanya hangat, nyaman, dan cocok jadi teman momen hangat bersama orang terdekat.

FTL Universe 2025 pun jadi saksi peluncuran produk terbaru ini. Madurasa bukan cuma tampil, tapi benar-benar hadir untuk mendukung gaya hidup sehat dan aktif dengan cara yang fun.