Brilio.net - Politikus Partai Gerindra, Andre Rosiade, mendatangi Gedung Bareskrim Polri di Jakarta Selatan pada Jumat (8/8) lalu. Ia melaporkan live streamer Resbobb yang diduga menyebarkan fitnah terhadap putrinya, Nurul Azizah Rosiade.

Andre mengungkapkan bahwa Azizah sendiri berkeinginan menempuh jalur hukum atas kasus ini. Menurutnya, langkah ini diambil untuk memberi pelajaran pada pihak yang menyebarkan tuduhan tanpa dasar.

Konten yang dilaporkan berisi percakapan di sebuah podcast yang menyebut Azizah pernah berhubungan intim dengan mantan pacarnya. Tuduhan tersebut membuat pihak keluarga tidak lagi memberi ruang untuk damai seperti kasus-kasus sebelumnya.

Berikut brilio.net himpun kronologi kakak Bigmo, Resbobb, dilaporkan polisi usai fitnah Azizah Salsha pada Selasa (12/8).

1. Andre Rosiade dan Azizah siap ambil langkah hukum.

Kronologi kakak Bigmo dilaporkan Andre Rosiade fitnah Azizah Salsha © 2025 brilio.net

foto: Instagram/@azizahsalsha_

Andre menceritakan bahwa Azizah sudah mantap melaporkan akun yang menyebarkan fitnah. Ia menegaskan proses ini akan ditangani pengacara keluarganya.

"Anak saya Azizah ingin melaporkan akun yang menyebar fitnah ini, agar menjadi pelajaran bagi semua. Nanti pengacaranya yang akan menangani laporan ini," ucap Andre di hadapan wartawan.

Andre menambahkan, keluarganya sudah terlalu sering menjadi sasaran fitnah. Ia menyebut kali ini tidak ada kesempatan untuk berdamai seperti sebelumnya.

2. Konten podcast jadi sumber masalah.

Kronologi kakak Bigmo dilaporkan Andre Rosiade fitnah Azizah Salsha © 2025 brilio.net

foto: Instagram/@azizahsalsha_

Dalam video yang beredar, terlihat dua orang berbincang dalam sebuah podcast. Salah satunya menuduh Azizah melakukan hal yang merusak reputasinya.

"Kami ingin menguji tuduhan yang tidak berdasar ini. Azizah akan melaporkan melalui pengacaranya, agar semuanya jelas. Ini adalah kesempatan untuk memberikan pelajaran bagi semua," kata Andre.

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI tersebut heran mengapa masih ada orang yang mengumbar gosip tanpa bukti. Ia menilai pembuat konten harus mendapat efek jera.

3. Resbobb lempar tuduhan di live streaming.

Kronologi kakak Bigmo dilaporkan Andre Rosiade fitnah Azizah Salsha © 2025 brilio.net

foto: TikTok/@andre.tamba29

Masalah bermula saat Resbobb, Adimas Fidaus, berbicara blak-blakan di siaran langsung bersama adiknya, Bigmo. Ia menyinggung kehidupan rumah tangga Azizah dan Pratama Arhan.

"Tahu enggak yang paling kasihan itu siapa? Pratama Arhan. Ceweknya, istrinya, nge*** sama mantannya," ucap Resbobb dalam video yang kemudian viral.

Mendengar ucapan itu, Bigmo langsung membantah. Ia berusaha meluruskan agar tidak terjadi kesalahpahaman.

"Nggak! Nggak percaya. Nggak mungkin. Itu rumor, itu hoaks. Lu kemakan hoaks," tegas Bigmo saat itu juga.

4. Bigmo klarifikasi sambil minta maaf.

Kronologi kakak Bigmo dilaporkan Andre Rosiade fitnah Azizah Salsha © 2025 brilio.net

foto: YouTube/CURHAT BANG Denny Sumargo

Bigmo menyampaikan permintaan maaf secara terbuka pada Azizah. Ia mengakui ucapan kakaknya memang salah.

"Sebelumnya minta maaf ya kak Azizah. Itu salah, jelas salah," kata Bigmo dalam Podcast Denny Sumargo, dikutip brilio.net pada Selasa (12/8).

Bigmo menjelaskan bahwa kakaknya tidak ada niatan jahat dalam live streaming tersebut.

"Abang gue itu nggak ada niatan jahat, tapi abang gue itu agak lingung dikit gitu, lho. Dia kayak apapun demi ngelawak lah. Dia emang asal bunyi aja orangnya," ucap Bigmo.

Ia menambahkan, sang kakak sering asal bicara demi melucu. Bahkan di momen itu, kakaknya dipengaruhi minuman.

"Kan di video itu, detik itu gua bilang enggak ya enggak, itu semua hoaks, abang gue asal bunyi. Jadi ya abang gue ada pengaruh minuman juga," lanjutnya.

5. Ibunda Resbobb rela merendah demi anak.

Kronologi kakak Bigmo dilaporkan Andre Rosiade fitnah Azizah Salsha © 2025 brilio.net

foto: YouTube/CURHAT BANG Denny Sumargo

Ibunda Resbobb dan Bigmo, Putri, muncul di podcast Denny Sumargo. Ia menyampaikan permintaan maaf kepada Andre Rosiade dan Azizah.

"Saya ibunya Jannah (Bigmo) sama Daus (Resbobb), saya minta maaf atas kejadian yang anak-anak saya lakukan. Itu semua salah saya. Saya mohon maaf pak Andre Rosiade. Itu semua kesalahan saya, karena anak-anak saya kurangnya didikan seorang ibu. Saya mohon maaf mbak Azizah," ucapnya.

Ia bahkan memohon agar Andre tidak membawa kasus ini ke ranah hukum. Dalam pengakuannya, ia siap melakukan apa saja demi anak-anaknya.

"Aku siap dipanggil, aku siap minta maaf. Kalau perlu, aku cium kakinya Pak Andre, nggak apa-apa demi anak-anak. Mau aku diludahin, mau aku dihina, nggak apa-apa, aku terima karena ini memang kesalahan anak-anakku," kata Putri.

Putri juga mengaku sudah berkali-kali menegur kedua anaknya. Ia selalu mengingatkan agar tidak menyinggung isu sensitif di konten mereka.

"Kata-katain si Jannah sama Dausnya. 'Heh di mana? Emang dasar lu ya anak nggak tahu diri. Masih juga nggak nurut omongan orang tua, kan udah dibilang berkali-kali. Jangan bawa-bawa politik, jangan bawa-bawa SARA, jangan bawa agama, jangan nyebut nama orang, jangan nyebut nama agama. Itu aku selalu nasehatin mereka," ujarnya.