Brilio.net - Dunia hiburan Tanah Air kembali diselimuti kabar duka atas kepergian ayah Sarwendah, Hendrik Lo. Ia meninggal dunia dalam usia 63 tahun setelah sempat menjalani perawatan intensif di ruang ICU.
Sarwendah sempat memberi kabar mengenai kondisi sang ayah melalui unggahan media sosial. Tak lama kemudian, ia membagikan kabar duka kepergian ayah tercinta melalui unggahan singkat penuh makna.
Ucapan itu seolah menjadi perpisahan terakhir yang begitu dalam. Meski singkat, pesannya menggambarkan betapa besar cintanya kepada sang ayah.
"I love you papi," tulis Sarwendah.
Kepergian Hendrik Lo tidak hanya meninggalkan duka bagi keluarga, tetapi juga sahabat dan kerabat terdekat. Bahkan, Ruben Onsu yang merupakan mantan menantu almarhum ikut hadir dalam persemayaman dan terlihat tak kuasa menahan air mata.
Berikut brilio.net himpun potret momen pemakamannya dari berbagai sumber pada Minggu (20/7).
1. Ayah Sarwendah berpulang pada Sabtu (19/7) lantaran kondisinya menurun cukup cepat saat dirawat di ICU.
foto: Instagram/@betrandputraonsu.ofc
2. Setelah kabar meninggalnya ayah Sarwendah beredar, suasana rumah duka langsung dipenuhi kerabat dan teman dekat. Lokasinya berada di Grand Heaven, Penjaringan, Pluit, Jakarta Utara.

foto: Instagram/@betrandputraonsu.ofc
3. Sarwendah terlihat sangat tegar menghadapi kematian sang ayah. Ia memakai busana sederhana berupa kaos putih dan kacamata.

foto: Instagram/@betrandputraonsu.ofc
4. Kehadiran orang-orang terdekat terlihat memberi ketenangan bagi keluarga yang ditinggalkan. Mereka datang silih berganti memberikan doa dan dukungan.

foto: Instagram/@sargio.fanbase
5. Dalam momen ini, orang-orang terdekat Sarwendah menjadi sorotan. Tak terkecuali Giorgio Antonio yang tampak setia di sisinya.

foto: Instagram/@sargio.moment
6. Bahkan Sergio terlihat menenangkan Thania Putri Onsu yang menangis di samping peti kakeknya. Ia menggendong putri bungsu Sarwendah tersebut.

foto: Instagram/@sargio.moment
7. Ruben Onsu, mantan suami Sarwendah, juga terlihat hadir dalam persemayaman tersebut. Ia mengunggah foto ayah Sarwendah sebagai bentuk penghormatan terakhir.
8. Meski telah bercerai, Ruben menunjukkan empatinya pada keluarga mantan istrinya. Ia terlihat emosional dan tak kuasa menahan tangis saat berada di rumah duka.
9. Momen ini dibagikan di Instagram Story Ruben Onsi. Ia terlihat berbincang dengan saudara Sarwendah.
foto: Instagram/@ruben_onsu
Recommended By Editor
- Hadir di rumah duka, komedian Papham kenang kedekatannya dengan mendiang ayah Sarwendah
- Kabar duka, ayah Sarwendah meninggal dunia di usia 63 tahun
- Bukan cuma kata nenek, bidan juga setuju pentingnya jamu terstandar pasca persalinan
- Sempat keceplosan panggil Giorgino Antonio dengan sebutan sayang, alasan Sarwendah bikin salting
- Makin lengket meski belum ngaku pacaran, ini 9 potret kedekatan Sarwendah dan Giorgio Antonio
- Merasakan 2 kali perceraian orang tua, sikap dewasa Betrand Peto menghadapinya tuai simpati
- Ditanya kapan jadian, jawaban Giorgino Antonio dan Sarwendah ini ungkap status hubungan asmaranya





