Brilio.net - Riders merupakan daftar kebutuhan artis sebelum tampil di atas panggung. Meski terdengar mewah, sebenarnya hak ini bertujuan menunjang kenyamanan dan performa musisi.
Permintaan dalam riders terbagi jadi dua jenis utama. Hospitality riders berisi permintaan seputar makanan, minuman, ruang ganti, hingga suasana backstage yang diinginkan artis.
Sementara technical riders lebih mengarah pada kebutuhan teknis panggung. Artis bisa meminta jenis mikrofon tertentu, jumlah monitor, pencahayaan khusus, hingga setup tata suara.
Riders sering disalahartikan sebagai gaya-gayaan atau tuntutan berlebihan. Padahal, bagi sebagian besar artis, ini adalah strategi untuk tampil maksimal dan profesional.
riders Titi DJ sebelum manggung
© foto: freepik.com
Seiring waktu, muncul permintaan yang semakin unik bahkan tak masuk akal dari beberapa musisi. Situasi ini memicu perbincangan soal batas wajar dalam menyusun riders.
Pihak EO dan manajemen artis biasanya melakukan negosiasi sebelum menyepakati permintaan tersebut. Riders yang bersifat teknis tentu lebih diprioritaskan dibanding permintaan pribadi.
Di tengah ramai soal riders yang ribet, Titi DJ justru tampil beda dan rendah hati. Sang diva Indonesia ternyata hanya meminta kebutuhan yang logis dan gampang dipenuhi.
“Kalau aku simpel aja ridersnya nggak mau nyusahin panitia. Simpel dan masuk akal semuanya pokoknya," ungkap Titi DJ dikutip dari YouTube TS Media, Rabu (16/7).
riders Titi DJ sebelum manggung
© YouTube/TS Media
Permintaannya tak lebih dari kebutuhan ringan yang bisa disiapkan dengan cepat tanpa repot. Bahkan semua permintaan tersebut mudah ditemukan di minimarket terdekat.
"Yang pasti pengin ada buah, potongan buah, terus tisu," kata Titi DJ.
Permintaan lainnya pun tidak kalah sederhana, seperti handuk kecil dan cermin untuk di ruang tunggu. Titi DJ juga menambahkan preferensi khusus soal tisu yang digunakan sebelum tampil.
“Terus ya handuk. Handuk enggak sih? Tisu sih aku tisu,” ujarnya.
"Tisu yang tebal tapi ya bukan yang bukan yang tipis. Karena kalau misalnya tisu tipis tuh suka nempel-nempel," tambah sang diva.
riders Titi DJ sebelum manggung
© YouTube/TS Media
Meski berada di backstage, Titi DJ tetap memperhatikan kenyamanan ruangnya. Meski begitu permintaannya terbilang masih wajar untuk sekelas diva Tanah Air.
“Terus kalau di backstage tuh ruangannya ada kaca lah paling nggak cermin gitu sama ya udah gitu aja kok. Nggak aneh-aneh,” beber wanita 59 tahun itu.
Menariknya lagi, semuanya terangkum dalam satu lembar riders. Pelantun lagu Sang Dewi itu merasa tak perlu membuat daftar panjang demi hal-hal yang tak esensial.
“Oke. Cuma selembar kok ridersnya Titi DJ gitu ya,” tandasnya.
Recommended By Editor
- Stephanie Poetri dikira hamil padahal putuskan child free, ini jawaban santai anak Titi DJ
- Stephanie Poetri putuskan childfree, alasannya sudah banyak manusia di bumi, didukung Titi DJ
- Bagaimana sih atlet tarkam Bekasi atasi nyeri otot cuma pakai minyak urut herbal? Ternyata ini triknya
- Eks peserta Miss World 1983 kini dijuluki diva Indonesia bak ABG di usia 59, 11 potret transformasinya
- Sudah kepala lima tapi gayanya bak ABG, ini 11 potret dulu dan kini Titi DJ yang makin bersinar
- 6 Fakta pernikahan Stephanie Poetri dan Asher Novkov-Bloom, putuskan tak pakai cincin kawin
- 5 Potret Titi DJ di pernikahan Stephanie Poetri, tampil anggun dengan kebaya tradisional




