Brilio.net - Nama Joshua Suherman masih eksis sampai sekarang meski kariernya sudah dimulai sejak kecil. Sosok yang dulu populer lewat lagu legendaris Diobok-Obok ini berhasil mempertahankan pesonanya di dunia hiburan hingga kini. Nggak cuma dikenal generasi 90-an, banyak anak muda zaman sekarang juga ngefans dengan gaya kocak dan karakternya yang autentik.

Popularitas Joshua yang konsisten bikin banyak orang mengidolakan dirinya, termasuk seorang bocah kecil berambut keriting yang sempat berfoto dengannya di masa lalu. Foto jadul itu kembali mencuri perhatian publik karena identitas bocah tersebut akhirnya terungkap.

bocah rambut curly mirip raisa © instagram

foto: Instagram/@rebeccatamara

Ternyata, gadis kecil yang dulu berfoto bareng Joshua bukan sembarang anak. Si kecil itu kini tumbuh jadi aktris cantik dan berbakat yang juga aktif di dunia hiburan. Sosok tersebut adalah Rebecca Tamara, yang kini dikenal lewat berbagai peran di sinetron dan film.

Mewarisi darah seni dari keluarga, Rebecca ternyata masih sepupu dari dua kakak-beradik yang juga berprofesi sebagai pesinetron, yakni Bryan Domani dan Megan Domani. Bersama kedua saudaranya, karier mereka moncer hingga dipercaya untuk membintangi berbagai judul sinetron.

bocah rambut curly mirip raisa © instagram

foto: Instagram/@rebeccatamara

Berbeda dengan Bryan Domani dan Megan, Rebecca baru mengawali karier sejak tahun 2013. Sebelum ke bidang akting, Rebecca merupakan seorang model. Karier keartisannya makin gemilang saat berperan di sinetron Heart Series 2, beradu akting dengan Yuki Kato.

Sosoknya disoroti ketika muncul di salah satu sinetron populer Ikatan Cinta. Kemunculannya disebut-sebut sebagai pengganti Andin (Amanda Manopo) yang diceritakan telah meninggal dunia. Dalam sinetron Ikatan Cinta, ia berperan sebagai pengusaha bernama Zara. Diceritakan bahwa Zara merupakan investor untuk perusahaan Nino (Evan Sanders).

bocah rambut curly mirip raisa © instagram

foto: Instagram/@rebeccatamara

Namun bukan hanya aktingnya saja yang menuai sorotan, kecantikan Rebecca pun membuat sosoknya diidolakan banyak orang, terutama kaum adam. Rebecca Tamara sering disebut mirip dengan Raisa dari segi wajah. Bahkan saking miripnya, sering kali orang-orang benar menyangka seleb 30 tahun itu sebagai Raisa.

"Pernah kalau lagi belanja di supermarket mbak-mbaknya (SPG) bilang 'ih ada Raisa, ada Raisa' aku sih cuma nyengir doang, hahaha," kata Rebecca Tamara, dilansir dari liputan6.com, Senin (3/11).

bocah rambut curly mirip raisa © instagram

foto: Instagram/@rebeccatamara

Rebecca Tamara tentu bangga disebut mirip dengan penyanyi Raisa. Aktris berdarah Tiongkok dan Padang itu juga tak merasa terbebani dimiripkan dengan bintang besar. Sayangnya, ia belum pernah sekalipun bertatap muka dengan pelantun "Kali Kedua" itu.

"Bangga sih, dia kan cantik, sukses. Tapi penasaran pengin ketemu langsung jadinya, soalnya belum pernah ketemu," ujarnya menceritakan.

FAQ Populer Seputar Joshua Suherman dan Rebecca Tamara

Q: Siapa Joshua Suherman?
A: Joshua Suherman adalah mantan penyanyi cilik yang populer di era 90-an lewat lagu “Diobok-Obok”. Kini ia dikenal sebagai komedian, aktor, dan presenter.

Q: Siapa Rebecca Tamara?
A: Rebecca Tamara adalah aktris Indonesia kelahiran 1994, yang dikenal lewat berbagai sinetron dan film populer.

Q: Apa hubungan Rebecca Tamara dengan Joshua Suherman?
A: Mereka pernah berfoto bareng saat Rebecca masih kecil karena Rebecca merupakan penggemar Joshua di masa itu. Kini keduanya sama-sama berkarier di dunia hiburan.

Q: Apa hubungan Rebecca Tamara dengan Bryan dan Megan Domani?
A: Rebecca Tamara merupakan sepupu dari Bryan dan Megan Domani.

Q: Apakah Joshua Suherman masih aktif di dunia hiburan?
A: Ya, Joshua masih aktif sebagai komedian, aktor, sekaligus kreator konten, dan sering tampil bersama istrinya, Clairine Clay.