Rombak rumah hanya gegara tikus, begini 9 potret dapur kayu Tantri Kotak yang disulap jadi minimalis
  1. Home
  2. »
  3. Selebritis
22 Februari 2025 18:00

Rombak rumah hanya gegara tikus, begini 9 potret dapur kayu Tantri Kotak yang disulap jadi minimalis

Ia memilih SPC flooring untuk lantainya Syeny Wulandari

Brilio.net - Sebagai vokalis band ternama, Tantri Kotak memiliki jadwal yang padat dengan berbagai tur dan manggung. Meski sibuk, ia tetap aktif berinteraksi dengan penggemarnya melalui media sosial. Salah satu unggahannya yang menarik perhatian adalah potret rumahnya yang baru direnovasi, terutama bagian dapur.

Renovasi ini bukan sekadar estetika, melainkan juga solusi atas masalah tikus yang sering muncul di area tersebut. Tantri merombak total dapurnya, mengganti kitchen set dari nuansa kayu menjadi desain minimalis berwarna putih-abu yang lebih modern. Selain itu, ia memilih SPC flooring untuk lantainya, menambah kesan bersih dan estetik pada ruangan.

BACA JUGA :
5 Potret Arda suami Tantri usai diet 12 kg, motivasi langsing biar istri terkagum


Ibu dua anak ini mengungkapkan bahwa dapur barunya kini menjadi spot favoritnya di rumah. Selain nyaman untuk memasak, area ini juga akan sering ia gunakan sebagai tempat membuat konten kuliner. "My fav spot sudah dipasang. Ngga sabar ngonten masak di sini," tulisnya di Instagram Story.

Penasaran dengan hasil renovasinya? Yuk, intip potret dapur Tantri Kotak yang makin kece dan nyaman setelah direnovasi.

1. Begini penampakan dapur Tantri sebelum renovasi. Desain kitchen set-nya memadukan bahan kayu juga besi. Sementara untuk pemilihan warna yang digunakan yaitu hitam dan cokelat.

BACA JUGA :
Momen apes Tantri Kotak salah pesan tiket, berujung terdampar di Cibatu

foto: Instagram/@ardanaff

2. Usai renovasi, Tantri merubah total penampakan dapurnya. Kini, dapurnya tampak minimalis dengan nuansa putih-abu.


foto: YouTube/Modern Dekorindo

3. Dapur barunya ini berada di bawah tangga lantai dua. Kendati tak terlalu luas, namun tampak estetik.

foto: YouTube/Modern Dekorindo

4. Pemilihan backsplash putih bikin dapur Tantri terlihat makin elegan. Terlebih, pemilihan backsplash ini senada dengan kitchen set-nya yang bernuansa putih-abu.

foto: Instagram/@tantrisyalindri

5. Di samping kompor tanamnya, tampak tempat mencuci piring yang masih ada di satu area.

foto: Instagram/@tantrisyalindri

6. Agar makin estetik, Tantri memilih rak dengan tanpa penutup di tengahnya untuk menyimpan bumbu-bumbu masakan. Rak tersebut tampak cantik dengan pemilihan lampu nuansa kuning.

foto: Instagram/@tantrisyalindri

7. Untuk lantainya, istri Arda Naff ini memilih lantai SPC flooring yang membuat ruangan terlihat makin estetik.

foto: YouTube/Modern Dekorindo

8. Dapur Tantri ini masih satu area dengan tempat makannya. Tak berbeda jauh dengan dapur, tempat makannya pun mungil berada di pojokan.

foto: YouTube/Modern Dekorindo

9. Meskipun demikian, tempat makan ini jadi area favorit Tantri untuk berkumpul dengan keluarga kecilnya.

foto: Instagram/@tantrisyalindri

SHARE NOW
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags